jika anda ingin menyembunyikan partisi di Windows XP dan Windows Vista, Secret Disk adalah solusi paling tepat untuk memproteksi partisi dengan password.
Secret Disk secara mudah akan dapat memisahkan file-file yang ingin proteksi / sembunyikan dengan password dengan membuatkan partisi baru. Dengan membuatkan sebuah partisi secara terpisah dari partisi utama, kevalidan data dan perlindungan terhadap data bisa sangat dioptimalkan dari kerusakan akibat format, virus dan tangan-tangan usil yang mencoba mengutak-atik file dan data di komputer kita.
Secret Disk mempunyai mekanisme kerja yang cukup unik, kita dapat membuat file-file tidak tampak di Windows ketika partisi tidak diproteksi dengan password, tetapi sebaliknya jika partisi tersebut dilindungi dengan password, maka di Windows, partisi itu akan muncul. Itulah keunikan dari kerja Secret Disk.
Kemampuan-kemampuan yang dipunyai oleh Secret Disk:
1. Dapat memisahkan file-file penting ke partisi khusus secara rahasia
2. Proteksi dapat dilakukan dengan password
3. Jumlah file yang bisa dilindungi oleh program / software ini tidak terbatas.
4. Konfigurasi mudah
5. Proteksi atas partisi dapat dikerjakan dengan otomatis ketika screensaver muncul atau kita tekan F8 untuk emergency mode.
6. Tidak dibutuhkan hardware tambahan, semua telah dikerjakan dari system Windows.
7. Sistem operasi yang kompatibel adalah Windows XP dan Windows Vista
sumber : speedytown.com
0 komentar